-->

Morfologi Jamur Tiram Lengkap Dengan Gambar

Post a Comment
Kamu pernah makan jamur tiram bukan? Gimana rasanya? Menurut saya sangat enak sekali. Selain memiliki rasa yang enak, jamur tiram juga kaya akan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh kita. Pernahkah kamu memperhatikan morfologi jamur tiram? Kebanyakan dari kita hanya bisa makan tanpa mengetahui apa sebenarnya jamur tiram dan bagaimana morfologi atau ciri-ciri jamur tiram yang biasa kita konsumsi sehari-hari serta apa sih kandungan gizi jamur tiram?

Morfologi Jamur Tiram

morfologi jamur tiram

Menurut Gunawan A.W, Morfologi Jamur tiram memiliki permukaan yang licin dan lembab ketika disentuh serta pada bagian pinggirnya bergelombang. Jamur tiram memiliki daging yang cukup tebal, kokoh tapi lunak terutama bagian yang dekat dengan tangkai. Jamur tiram yang sudah tua akan menjadi alot dan keras sehingga susah untuk di konsumsi. Miselium jamur tiram berwarna putih dan dapat tumbuh dengan cepat.

Jamur tiram secara morfologi tersusun atas 3 bagian yaitu tudung, tangkai dan akar (Suriawiria,2002).

Morfologi Tudung (Pileus) jamur Tiram

Bagian tudung merupakan bagian paling atas jamur tiram merupakan tempat daging jamur tiram yang biasa di konsumsi. Untuk jenis tertentu, bagian pileus memiliki warna yang berbeda. Jamur tiram putih memiliki warna putih pada bagian atas yang menyerupai cangkang tiram. Sementara jamur tiram jenis lainnya memiliki warna cokelat dan kuning.

Dari perbedaan warna tersebut, jamur tiram terbagi ke dalam 3 jenis yaitu:
  1. Jamur tiram putih (Pleurotus ostreatus),warna tubuh buah putih.
  2. Jamur tiram coklat (P. abalonus),warna tubuh buah kecoklatan.
  3. Jamur tiram kuning (Pleurotus sp),warna tubuh buah kuning.

Bagian permukaan jamur tiram berbentuk pipih, mengkilap, licin, terasa lembab dan kenyal ketika disentuh dengan diameter antara 5-20 cm, sementara bagian bawah permukaan jamur seperti ada sekat-sekat menyerupai dinding.

Morfologi Tangkai(Stipe) jamur Tiram

Bagian tangkai {stipe) jamur tiram berbentuk silinder dengan diameter 0,5 cm sampai 1 cm dan panjang antara 1 cm sampai dengan 2 cm. Permukaan tangkai licin mengkilap seperti pada permukaan tudung jamur tiram. Warna tangkai pun menyesuaikan dengan jenis jamur tiram.

Morfologi Akar(Rhizoid) jamur Tiram

jamur tiram
Seperti hal nya jamur lain, jamur tiram memiliki akar yang tidak terlihat atau akar semu. Akar pada jamur tiram hanya berupa bonggol bulat dan tidak menjuntai.
Cie Desi
Berkarya demi bangsa, berjaya demi keluarga

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter